Selasa, 16 Februari 2010, 11:44 WIB
Menpora Serahkan UG Mind Sport Award di Kampus Gunadarma
Menpora Andi Mallarangeng bersama Rektor Universitas Gunadarma Prof. Dr. E. S. Margianti dan para peraih UG Mind Sport Award, di kampus Universitas Gunadarma, Depok, Selasa (16-2)pagi. (foto:bagus/kemenpora.go.id)
Membicarakan mengenai Mind Sport (olahraga otak) Menpora menyatakan ada hal positif yang dilakukan oleh Gunadarma yg mungkin tidak terpikir oleh universitas lain yaitu Mind Sport, sesuatu yang sangat penting sekali.
Ia juga senang melihat background spanduk acara yang ada merah putihnya karena menurutnya Mind Sport juga mengharumkan merah putih, mengharumkan nama bangsa,dan mengumandangkan Indonesia Raya.
Menurut Andi, ada kesempatan dalam SEA Games 2011, mudah-mudahanan atlet-atlet Mind Sport terus dipacu dan juga didukung terutama oleh kampus. "Saya sepakat sekali bahwa Mind Sport merupakan olahraga otak yang mempertajam kemampuan. Menurut penelitian yang pernah saya baca Mind Sport ini mengasah kemampuan otak sehingga cocok untuk dunia akademik." katanya.
Pada acara ini Menpora juga melakukan penganugerahan UG Mind Sport Award kepada para mahasiswa/alumni Universitas Gunadarma yang memiliki prestasi dalam bidang yang termasuk di dalam kategori Mind Sport.
Mahasiswa/alumni tersebut adalah : Muhammad Iril Khairul Anam untuk prestasinya dalam Rubik Cube (kubus rubik), Susanto Megaranto seorang Mahasiswa jurusan Sastra Inggris Universitas Gunadarma yang berpredikat Grandmaster (GM) catur termuda di Indonesia pemilik elo rating FIDE 2522, Irene Kharisma Sukandar (catur), Gerhana (catur), Conny Sumampauw (bridge), dan Irene Korengkeng (bridge). Para penerima anugerah mendapatkan hadiah sebuah laptop. (rin)
Selengkapnya...